Latest News

Tuesday, August 16, 2016

Wisata Alam Air Terjun Sampuren Pollung Humbang Hasundutan

Wisata Alam Air Terjun Sampuren Pollung 


Air Terjun Sampuren Pollung adalah sebuah destinasi wisata alam air terjun yang berada di Kecamatan Onan Ganjang Kabupaten Humbang Hasundutan atau lebih tepatnya berlokasi di Desa Aek Godang Arban Provinsi Sumatera Utara, Indonesia. 

Tak ada kata-kata yang dapat terucap apabila telah menginjakkan kaki di destinasi wisata ini, sebab bila melihat langsung keadaan Air Terjun yang berpaduh dengan kondisi alam yang indah membuat kita pengen berlama-lama disini. Air Terjun Sampuren Pollung memiliki ketinggian mencapai 65 meter dengan sudut kemiringannya hampir 90 derajat.  


Bila Anda berlibur wisata di Wisata Air Terjun Sampuren Pollung ini, Anda akan mendapatkan suasana baru dalam berwisata air terjun sebab dikebanyakan destinasi wisata alam air terjun yang ada di Indonesia akan ditemukan  banyak  bongkaan bebatuan besar ataupun kecil tetapi lain halnya dengan wisata Air Terjun Sampuren Pollung, di sinilah letak keunikan dari destinasi wisata Air Terjun Sampuran Pollung ini yaitu Anda akan menemukan hamparan pasir putih dan pemandangan alam pepohonan yang masih terjaga keasriannya,  jadi bila kita amati air terjun ini ibarat air terjun berpantai pasir putih.  

Sekedar duduk, memancing ikan atau berenang bermain air dan pasir merupakan kegiatan seru yang dapat Anda lakukan saat berlibur wisata di Air Terjun Sampuren Pollung ini.  Hamparan pemandangan alam yang masih asri kealamiannya dan deburan Air terjun menjadi daya tarik tersendiri terutama apabila Anda lebih suka berwisata dengan kondisi alam yang nyaman dan tenang dari hiruk pikuk kebisingan. 

Tak jarak setiap pengunjung yang datang kesini rata-rata menyempatkan diri untuk berfoto-foto dengan mengambil latar belakang Air Terjun Sampuren Pollung yang menawan ini.   Adapun fasilitas pendukung yang tersedia di Air Terjun Sampuren Pollung ini masih kurang memadai dan masih tahap pembangunan sehingga dianjurkan buat kita semua apabila ingin berwisata kesini ada baiknya membawa bekal baik makanan, minuman ataupun cemilan ringan tetapi perluh dihimbau agar kita jangan membuang sampah sembarangan agar kelestarian alam Air Terjun Sampuren Pollung ini tetap terjaga dan tetap indah dipandang mata. 

Dan satu lagi informasi buat kita semua yaitu melihat kondisi alam Humbang Hasundutan yang terletak dipegunungaan dan bersuhu sangat dingin dianjurkan untuk membawa baju hangat atau sejeninya agar tidak kedinginan saat berwisata.  

Akses Menuju Wisata Air Terjun Sampuren Pollung


Wisata Air Terjun Sampuren Pollung ini berada di Desa Aek Godang, Kecamatan Onan Ganjang Kabupaten Humbang Hasundutan atau lebih tepatnya 36 km dari kota Dolok Sanggul. Bila kita tarik rute dari Kota Medan maka Anda akan melewati beberapa lokasi seperti berikut  Medan � Perbaungan- Tebing Tinggi-Pematang Siantar-Parapat-Porsea-Balige-Siborong-Borong lalu dari simpang Tiga Siborong-Borong yang ada tugu sepeda ombus-ombus masuk kekiri terus hingga sampai ke Dolok Sanggul lalu menuju Onan Ganjang dan dari Onan Ganjang Anda akan melanjutkan menempuh jalan setapak kurang lebih 15 Km dalam waktu 50 menit perjalanan dengan berjalan kaki. 

Bila dilihat dari aksesnya memang cukup melelahkan tetapi apa bila ingin mendapatkan panorama alam yang masih asri iya harus membutuhkan perjuangan dan semua rasa capek serta lelah yang Anda rasa akan segera hilang saat ketika melihat keindahan Air Terjun Sampuren Pollung yang menabjubkan. Cukup sekian dan selamat berwisata.

No comments:

Post a Comment